Pentahtaan Relikui Beato Carlo Acutis

Relikui Beato Carlo Acutis diarak

Minggu, 23 Februari 2025 . Bertempat di Paroki Kristus Sang Penabur Subang, telah dilaksanakan Perayaan Ekaristi, dalam rangka Misa Penyambutan dan Pentahtaan Relikui Beato Carlo Acutis, Pameran Mukjizat Ekaristi, Doa di Kapel Pieta, serta Porta Sancta dalam Tahun Yubileum 2025 dengan tema “Peziarah Pengharapan.” Misa yang penuh makna diselenggarakan di Paroki Kristus Sang Penabur Subang, dengan dipimpin oleh Vikaris Jenderal Keuskupan Bandung, Rama. Fransiskus Xaverius Wahyu Tri Wibowo. Acara ini juga menjadi momen penting dalam rangka merayakan Tahun Yubileum 2025 dengan tema “Peziarah Pengharapan.”

Dalam homilinya, Rama. Wahyu Tri Wibowo berbagi pengalaman iman yang mendalam tentang sosok Beato Carlo Acutis, yang dikenal sebagai santo pelindung bagi generasi muda dan teknologi. Rama Vikjen Wahyu Tri Wibowo menceritakan bagaimana Beato Carlo Acutis adalah teladan bagi kaum muda dalam menjalani hidup yang penuh iman dan teknologi, serta menjadi pribadi yang selalu berfokus pada kebesaran Tuhan, meskipun berada di dunia digital.

Selain itu, Rama Vikjen Wahyu Tri Wibowo memberikan penjelasan mengenai syarat untuk menerima indulgensi penuh pada Tahun Yubileum 2025. Dalam homilinya, beliau mengingatkan umat bahwa untuk menerima indulgensi penuh, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi, antara lain: 1) Merayakan Ekaristi dengan sungguh-sungguh, sebagai bagian dari hidup iman kita. 2) Menerima Sakramen Rekonsiliasi, sebagai bentuk pertobatan dan pembaruan diri. 3).Melewati Pintu Suci Porta Sancta, sebagai tanda dari perjalanan rohani yang mengarah pada keselamatan.4). Mendoakan Paus Fransiskus, sebagai bentuk kesatuan dan dukungan untuk kepemimpinan Gereja universal.

Ziarah berpakaian merah, hijau, biru dan kuning (lambang Ziarah Pengharapan)

Dengan syarat-syarat ini, umat diundang untuk menghayati makna Tahun Yubileum secara penuh, memperbaharui iman, dan mengalami rahmat yang melimpah. Puncak Misa berlangsung dengan khidmat, dihadiri oleh banyak umat yang ingin menerima sakramen dan indulgensi dalam kesempatan yang sangat istimewa ini. Semua umat diingatkan untuk menjadi "peziarah pengharapan", yang tidak hanya mencari keselamatan bagi diri sendiri, tetapi juga menjadi saluran berkat bagi sesama dalam menghadapi tantangan zaman. penyambutan dan pentahtaan relikui Beato Carlo Acutis menjadi momen penting bagi umat Katolik yang hadir, di mana relikui Beato Carlo, yang dikenal sebagai Santo pelindung generasi muda dan teknologi, dipersembahkan di altar untuk pertama kalinya. Hal ini menjadi tanda harapan bagi umat, agar selalu dapat meneladani iman dan pengabdian Beato Carlo Acutis. Selain itu, kegiatan Pameran Mukjizat Ekaristi memperlihatkan kisah-kisah mukjizat yang terjadi melalui sakramen Ekaristi, mengajak para pelajar orang muda untuk semakin menghayati dan menghargai kehadiran Kristus dalam setiap perayaan Ekaristi. Pameran mukjizat Ekaristi yang ada di Paroki Subang  merupakan mukjizat Ekaristi yang dikumpulkan oleh Beato Carlo Acutis semasa hidupnya dan yang sudah teruji penelitiannya dan diakui oleh Gereja Katolik.

Acara dilanjutkan dengan Doa di Kapel Pieta, sebuah kesempatan bagi pelajar  untuk berdoa dan merenung dalam kedamaian, menghadap kepada Relikui Beato Carlo Acutis yang penuh belas kasih, seraya memohon penguatan iman dan harapan dalam kehidupan sehari-hari.Tak kalah penting, kegiatan ini juga menyertakan Porta Sancta dalam Tahun Yubileum 2025, yang menjadi simbol pintu gerbang keselamatan dan rahmat bagi para pelajar orang muda yang melaksanakan perjalanan rohani di paroki Subang. Tahun Yubileum ini mengajak semua peserta gladi Rohani Katolik Purwakarta untuk memperbaharui komitmen mereka dalam perjalanan iman dan menjadi “peziarah pengharapan” di tengah tantangan hidup global yang semakin berat. Dengan tema “Peziarah Pengharapan,” acara ini menjadi simbol harapan dan semangat pelajar orang muda dan guru pendamping Katolik dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan, serta mengajak setiap individu untuk terus berharap dan percaya akan kasih Tuhan yang tak terbatas. Kegiatan ini berjalan dengan lancar berkat dukungan penuh dari seluruh umat dan panitia, yang bersama-sama menciptakan suasana yang penuh kebersamaan dan kedamaian. 

Hadir pula dalam kegiatan ini perutusan dari Paroki-paroki, dan siswa-siswa Katolik di sekolah. Hadir antara lain paroki Parochus Salib Suci Purwakarta R. D. Y. Istimoer Bayu Ajie mendukung dan memberikan inspirasi kepada Seksi Pengajaran Keagamaan Katolik untuk menghadiri kegiatan Misa Pentahtaan Reliqui Beato Carlo Acutis di Paroki Subang Bersama  118 pelajar Katolik yang terdiri dari pelajar SD Yos Sudarso, SMP Talenta, SD Negeri, SMP Negeri, SMK Negeri, SMA Negeri  di Paroki Kristus Sang Penabur Subang beserta 10 Pendamping dan Bersama Frater Fransikus Felix. (YB.Sutarno)


Posting Komentar untuk "Pentahtaan Relikui Beato Carlo Acutis"